Selamat Datang di anwarmuzacky Blogs

Sabtu, 28 April 2012

Renungan Hati di Tengah Malam Sunyi


Cinta manusia itu terbatas ruang dan waktu
Bahkan kadarnya pun tak mungkin sama
Itulah sebabnya mengapa cinta manusia itu bisa mengecewakan
Jauh berbeda dengan cintanya Sang Maha Cinta
Yang akan selalu terasa indah dan damai ketika sampai di hati
Bahkan hanya dengan mengingatnya hati menjadi tenang
Kerinduan kepada Sang Maha Cinta adalah keindahan hati yang abadi
Yang tak kan terbatas ruang dan waktu
Meski dalam dunia materi para pecinta-Nya tak mampu melihat-Nya
Namun kerinduan hatinya membuat mereka mampu merasakan kehadiran Sang Maha Cinta
Dialah Allah Tuhan semesta alam
Yang menguasai kerajaan langit dan bumi
Pengetahuan-Nya tak terbatas
Ia mengetahui apa yang ada dalam dada
Bersembunyilah dimana kau bisa bersembunyi
Tapi dirimu takkan pernah merasa aman dari pengawasannya
Beribadahlah sebanyak kau hajat kepada-Nya
Sesungguhnya tiada satu mahlukpun yang tak bergantung kepada-Nya
Berbuat dosalah sekuat kau menanggung azab-Nya kelak
Sesungguhnya tiada hukuman neraka yang ringan
Kecuali kaki menginjak bara lalu mendidihlah otaknya
Allahu ya Rob
Sadarkanlah kami jika kami berpaling dari jalan-Mu
Sesungguhnya kami termasuk orang yang yakin akan hari berbangkit
Hari ketika segala kekuasaan ada pada-Mu
Hari dimana para malaikat dan nabi menjadi saksi atas hisab kami
Hari dimana tiada satupun mahluk yang bisa melarikan diri dari pengadilan-Mu
Allahu ya Rob
Disisi lain kami sering kalah dalam melawan hawa nafsu kami
Kami cintai dunia seolah nafas ini takkan terhenti
Padahal tiada satupun dari kami yang mampu mengembalikan
Ketika ruh sampai pada kerongkongan
Lalu terbujur kaku sendiri dalam kubur yang gelap
Ya Allah sesungguhnya kami telah menganiaya diri kami
Maka ampunilah dosa kami
Sesungguhnya tiada pengangampun dosa kecuali Engkau
Amien…